halo sobat my experiment. sebelumnya my experiment udah mempostingkan tentang artikel cara membuat pakan ayam fermentasi dan kali ini akan mempostingkan tentang cara membuat pakan kambing fermentasi.
dalam dunia ternak pakan merupakan komponen yang sangat penting dalam beternak, apa lagi untuk ternak yang ditujukan untuk diambil dagingnya maka pakannya pun tidak boleh telat yang nantinya akan membuat bobot hewan menjadi turun.
didalam peternakan mungkin kebanyakan para peternak setiap hari pergi ke hutan, sawah, kebun hanya untuk mencari rumput untuk hewan ternak. tapi tau kah anda bahwa sebenarnya anda sudah di perbudak oleh si hewan tersebut terutama oleh si kambing.. hehe. pernahkah anda mengalami sewaktu sedang mengalami musim dimana rumput sangat sulit sekali untuk di cari yaitu saat musim kemarau, banyak petani yang pergi kesana kemari untuk mencari rumput padahal ada cara lain yang sangat mudah dan anda hanya memerlukan waktu kurang dari 30 menit untuk memberi pakan setiap hari.
cara yang sangat mudah adalah membuat pakan fermentasi. dan pakan fermentasi memiliki banyak keuntungan yaitu :
- memperbaiki sistem pencernaan si kambing
- untuk kambing perah pakan ini dapat meningkatkan produksi susu
- dan untuk kambing potong dapat meningkatkan bobot kambing
- meningkatkan nafsu makan kambing
- daging kambing lebih berisi dan rendah kolesterol
- kambing lebih kebal terhadap hama ataupun penyakit
- kotoran kambing jadi tidak bau
- kotoran kambing dan urine jadi lebih sedikit
- bahan :
- gedebog pisang 1 batang
- dedak 2 Kg
- ampas tahu 2 Kg
- EM4 atau bakteri stater 1 liter ( cara membuatnya klik disini )
- air 10
- tetes tebu / gula / air nira 1 ons / 0,5 liter
- air hangat secukupnya
- alat
- baskom kecil
- terpal / plastik
- penyiram tanaman
- pengaduk (bisa sendok )
- cara pembuatan
- cairkan tetes tebu / gula dengan air hangat ( jika air nira tidak perlu pakai cara ini )
- masukan kedalam baskom :air tetes tebu atau gula yang sudah dicairkan, EM4, dan air
- aduk hingga rata
- setelah tercampur masukan kedalam penyiram tanaman
- siapkan terpal
- cacah gedebog pisang sampai kecil - kecil
- setelah dicacah masukan ke terpal
- gedebogan yang sudah dicacah taburi dengan dedak agar kandungan air agak berkurang
- gedebog yang sudah di beri dedak di campur dengan ampas tahu lalu di aduk seperti adonan
- siramkan dengan ramuan yang sudah kita racik sebelumnya
- lalu du ungkep atau fermentasi selama 3 hari
- jika sudah di fermentasi siap di gunakan
untuk bahan utama yaitu gedebogan pisang dapat diganti dengan bahan yang lain yaitu seperti jerami, rumput kering, daun kacang tanah, dll.
dan selamat bertani...
Tidak ada komentar:
Posting Komentar